BADAN METEOROLOGI, KLIMATOLOGI, DAN GEOFISIKA
Juara I di Bimbingan Teknis Kualitas Udara 2019
Tanti Tritama Okaem, S.Si pegawai dari Stasiun GAW Bukit kototabang meraih juara I dalam kegiatan Bimbingan Teknis Kualitas Udara 2019 yang diselenggarakan oleh Kedeputian Bidang Klimatologi BMKG di Jakarta 16-18 Juli 2019. Stasiun GAW Bukit Kototabang mengutus 2 (dua) orang pegawai, yakni Tanti Tritama Okaem, S.Si dan Mareta Asnia, S.Tr.
Penghargaan ini merupakan salah satu bentuk keseriusan stasiun GAW Bukit Kototabang dalam melaksankan tugas dan fungsinya di bidang pemantauan kualitas udara. Diharapkan dengan diraihnya prestasi ini Stasiun GAW Bukit Kototabang bisa memberikan layanan dan informasi Kualitas udara yang lebih baik lagi.